Life of Happy Mom - Indonesian blog about parenting, health, & up and down of life.

Manfaat Quality Time Bersama Keluarga dengan Menonton Film

Monday, November 29, 2021
Menonton film merupakan salah satu pilihan quality time bersama keluarga agar menjaga hubungan kekeluargaan tetap dekat. Menonton adalah hiburan paling mudah dan juga tidak perlu mengeluarkan budget yang besar apalagi saat pandemi seperti ini yang mengharuskan kita agar tetap di rumah. Selain itu, ada manfaat yang bisa didapat dari kegiatan quality time ini. Lalu, apa saja manfaat dari quality time bersama keluarga?


Manfaat quality time bersama keluarga dengan menonton film (sumber)


Manfaat Quality Time Bersama Keluarga dengan Menonton Film


Menonton Film akan menjadi kegiatan yang menyenangkan apalagi saat bersama keluarga daripada menonton sendirian. Keluarga membuat suasananya menjadi lebih heboh dan rumah menjadi semakin ramai kembali. Beberapa manfaat quality time bersama keluarga adalah:

1. Menstabilkan Emosi Anak dan Mengurangi Stress


Anak akan lebih memiliki emosi yang stabil apabila senantiasa merasakan kehadiran dan kehangatan keluarga. Nah, ajang quality time dengan melihat film bisa semakin memupuk perasaan tersebut sehingga emosi anak menjadi lebih stabil. Selain itu, manfaat lainnya adalah untuk mengurangi stress.

Film terbukti sebagai salah satu hiburan yang mampu mengurangi stress yang ada di pikiran kita saat ini, apalagi dengan banyaknya pekerjaan dan tugas-tugas yang harus diselesaikan. Maka dari itu, saya senang memberi waktu untuk bersantai bersama keluarga sekaligus bercengkrama bersama mereka.

2. Mempererat Hubungan Keluarga Agar Lebih Harmonis


Dengan banyaknya hal yang bisa kita lakukan bersama keluarga pastinya secara tidak langsung akan membuat keterikatan yang lebih antar anggota keluarga. Karena ketika menonton film biasanya obrolan antar keluarga bisa tercipta. Untuk itu, pilihlah film yang memang disukai oleh setiap anggota sehingga bisa layak ditonton oleh semuanya termasuk anak-anak. Selain itu akan ada topik yang diperbincangkan usai menonton film dan bisa membuat hubungan keluarga menjadi lebih erat.

3. Menjauhkan Anak dari Program TV Tidak Pantas


TV merupakan salah satu pilihan menghibur anak. Namun ada banyak sekali program TV yang tidak baik untuk mereka tonton dan bahkan bisa berdampak buruk. Misalkan saja seperti kekerasan, film dewasa, atau hal lain yang belum sesuai dengan usia mereka.

Nah ketika menonton film, kita bisa menghindari hal ini karena film yang dipilih sudah kita sesuaikan dengan usia anak. Dengan begitu, anak menjadi lebih terjaga dari tontonan yang tidak pantas tersebut. Kedekatan anak dengan orang tuanya juga akan lebih erat ketika menonton bersama.

Catatan Ketika Memilih Film Untuk Anak


Meski sangat bermanfaat, namun kita juga harus memperhatikan dengan baik tontonan apa yang kita sajikan untuk keluarga terutama anak. Sebab, bisa saja jenis film tersebut belum cocok untuk rentang usia anak.

Maka dari itu, sebagai orang tua kita lah yang seharusnya bertindak. Memilih tontonan yang layak untuk semua umur menjadi pilihan yang paling terbaik. Kemudian jangan lupa juga untuk berikan anak tontonan dengan edukasi agar perkembangan ilmu pengetahuannya pun juga ikut bertambah.

Minggu lalu, kami menamatkan film Laskar Pelangi. Film yang mengaduk emosi dan sarat pesan moral. SID sempat tidak mau melihat bagian yang membuatnya sedih. Namun, sisi baiknya kami menjadi banyak mengobrol, membahas soal pendidikan, keberanian, dan semangat dalam film tersebut. Rasanya hangat dan membuat ikatan keluarga semakin dekat.

Quality time bersama keluarga membangun kedekatan (pic. sumber)

Itulah beberapa manfaat yang kita peroleh saat quality time bersama keluarga dengan cara menonton film. Agar kegiatan menonton film menjadi lebih seru dan berkualitas, maka pakailah produk TV dari AQUA Japan. Mengapa harus AQUA Japan?

Sebab pilihan TV AQUA Japan terbilang sangat banyak dan semuanya memiliki kualitas unggulan. Selain itu produk TV ini juga sudah dilengkapi dengan berbagai fitur terkini yang canggih. Tidak heran jika pengalaman menonton film bersama keluarga bisa menjadi semakin bagus dengan TV AQUA Japan, baik itu dari segi grafis, maupun suara.

Bagaimana denganmu? Apa yang biasa keluargamu lakukan untuk quality time? Senang menonton film apa bersama anak-anak?
Post Comment
Post a Comment

Hai!
Terima kasih banyak ya sudah berkunjung. Semoga artikel tersebut bermanfaat.

Bagaimana komentarmu? Silakan tulis di kolom komentar, bisa pakai Name/URL. Kalau tidak punya blog, cukup tulis nama.

Ku tunggu kedatanganmu kembali.

Jika ada yang kurang jelas atau mau bekerja sama, silakan kirim e-mail ke helenamantra@live.com

Salam,
Helena

Auto Post Signature

Auto Post  Signature
Stay happy and healthy,