Life of Happy Mom - Indonesian blog about parenting, health, & up and down of life.

Ciluk Baaaaa… dan Manfaatnya untuk Tumbuh Kembang Anak

Saturday, February 18, 2017


Ciluk Ba atau dalam bahasa Inggris disebut Peek-A-Boo adalah permainan klasik yang gampaaang banget dimainkan bersama anak. Sejak bayi, Sid suka diajak ber-Ciluk Ba. Mulai dari menutupi wajah dengan tangan, topi, bantal, sampai ngumpet di balik tembok kemudian menampakkan wajah sambil berkata Ciluk Ba! Everyone loves surprise (tapi kalau nonton film horror, saya tutup mata). Di balik permainan sederhana ini tersimpan banyak manfaat untuk tumbuh kembang anak. Apa saja? 

balita baca buku
Review buku Ciluk Ba!

Sebelumnya saya mohon maaf lahir batin #BalitaBacaBuku sudah dua purnama vakum padahal koleksi buku di rumah makin menumpuk untuk di-review. Mumpung musim hujan, saya dan Sid lebih sering main di dalam rumah. Aktivitas paling mudah untuk mengusir kebosanan anak bayi ya membaca buku. Ada dua buku menarik dengan judul sama yang menjadi andalan sejak ia masih bayi, judulnya Ciluk Ba. Sebelum mengulas buku cerita tersebut, kita bahas dulu manfaat permainan Ciluk Ba berikut ini. 

Baca juga: Bayi Baru di Rumah
 
Manfaat bermain Ciluk Ba antara lain:

  • Mengurangi rasa cemas karena saat berkata “Ciluk” wajah orang tua yang tadinya nampak menjadi tertutupi. Setelah itu muncul lagi dengan ekspresi bahagia. Ini semacam simulasi saat nantinya orang tua pergi bekerja, anak tidak perlu khawatir karena ayah dan ibu akan kembali.
  • Melatih kefokusan dengan memperhatikan gerak tubuh orang tua saat berkata “Ciluk” sambil menutup wajah. Anak menunggu tanda-tanda kapan tangan akan dibuka.
  • Belajar bersabar menunggu orang tuanya berkata “Baaa!”
  • Membangun kedekatan orang tua dan anak. Setelah Ciluk Ba bisa peluk-peluk anak.
  • Di usia 1 tahun terkadang anak yang memulai permainan ini. Kemampuan kognitifnya mulai berkembang. Siap-siap terkejut dan senang melihatnya bermain Ciluk Ba supaya ia semakin percaya diri.


Sampai sekarang Sid juga masih senang dengan permainan ini. Ia makin tertarik dengan Ciluk ba setelah punya buku dengan judul sama. Ini ulasannya:

Buku Bantal Ciluk..Ba!

buku bantal
Ayo buka telinganya

Buku pertama berupa buku bantal atau buku kain. Karena bahannya yang empuk, buku ini aman untuk bayi. Buku Ciluk..Ba! mengenalkan hewan-hewan dengan memberi pertanyaan yang jawabannya bisa ditemukan dengan membuka gambar di samping. Contohnya terdapat gambar gajah yang wajahnya tertutup telinga. Di sampingnya terdapat pertanyaan “Siapa yang memiliki belalai panjang?”. Saat telinga gajah yang terbuat dari kain flannel abu-abu dibuka, terlihatlah kepala gajah dan tulisan “gajah”.

Ada 5 jenis hewan yang bersembunyi di buku ini.  Anak bisa mengenal ragam hewan sambil mengasah kemampuan sensoriknya membuka-tutup kain penutup hewan. Di gambar burung kakatua, sayap yang menutupinya berisi semacam plastik yang bila dipegang dapat mengeluarkan bunyi srek… srek… Bayi pun akan tertarik mendengarnya.

Saya suka buku ini karena bahan yang aman untuk bayi sehingga tidak khawatir robek, basah, atau terlalu berat. Isinya juga mendidik meski ada gambar yang kurang mirip hewan aslinya. Harga buku bantal ini sekitar 30-50ribu rupiah. Waktu itu saya membeli lewat instagram. Bila tertarik, cari saja dengan hashtag #bukubantal, #bukubayi, atau #bukukain.


Buku Cilukba! dari Rabbit Hole

manfaat cilukba untuk bayi
Halaman dibuka-tutup dengan dua versi anak

Ide cerita buku ini yaitu seorang anak yang bermain petak umpet bersama ayah dan ibu. Ayah bertugas mencari di mana ibu dan anak bersembunyi. Ada anak versi perempuan dengan nuansa pink dan laki-laki dengan nuansa biru. So, apapun gender anak cocok membaca buku ini.

Dalam satu halaman terdapat dua versi anak, lembar pertama perempuan dan ketika dibuka lembar berikutnya muncul anak laki-laki. Anak jadi mengenal jenis kelamin laki-laki dan perempuan. Anak juga berlatih membuka lembar ini dengan perlahan-lahan untuk melihat gambar dibaliknya. Idenya menarik. Sayangnya Sid kurang rapi menutup lembar pertama sehingga terlipat dan kusut.

Tidak hanya bermain cilukba, buku ini mengajarkan berhitung 1, 2, 3 ketika ayah menutup mata menunggu ibu dan anak bersembunyi. Ayah mencari ke berbagai arah sehingga anak belajar mengenal arah juga lawan kata seperti atas-bawah serta depan-belakang. Di akhir cerita ditunjukkan ayah dan ibu memberikan pelukan dan ciuman tanda kasih sayang kepada anak. Sepertinya karena gambar ini Sid jadi sering memeluk ayah dan ibunya. *So sweet, Nak*.

Buku terbitan Rabbit Hole ini berjenis board book. Bukunya tebal dan tidak mudah robek. Dari segi ukuran termasuk kecil (12x12 cm) sehingga mudah digenggam anak usia 6 bulan ke atas. Bahasa yang digunakan Devi Raissa, penulis sekaligus psikolog anak, sederhana dan mudah dipahami anak-anak. Ilustrasi Guntur G. juga apik dan ekspresif untuk ditiru pembaca. Oh ya, selain buku dalam paket juga terdapat wayang Cilukba! yang bisa dipakai mendongeng. Membaca buku makin seru dengan wayang tokoh Cilukba!.

FYI, Rabbit Hole ini penerbit buku anak berkualitas dari Indonesia. Kualifikasi adminnya aja sarjana. *Siapin lamaran kerja* Saya membeli buku ini lewat akun instagram @rabbitholeid. Harga normal buku Cilukba termasuk wayang Rp75.000,-,. Jika ingin membeli wayang Cilukba saja, harganya Rp25.000,-. Tenang aja Rabbit Hole sering membuka promo paket buku atau buku reject dengan harga lebih bersahabat. Tiap buka order, toko online ini langsung banjir komentar. Berkali-kali saya kehabisan stok. Disamping buku ini, Sid juga punya beberapa buku terbitan Rabbit Hole yang nanti akan diulas di sini. Tunggu ya.


Itu dia dua buku tentang Ciluk Ba yang menyenangkan dibaca bersama dengan anak. Jangan lupa, setelah membaca buku mari bermain Ciluk Ba dengan Si Kecil supaya ia merasa senang dan makin menyayangi ayah dan ibunya. Ada pengalaman seru dengan permainan Ciluk Ba? Punya buku menarik lainnya untuk diulas? Bagi ceritamu di kolom komentar ya. Terima kasih.

Referensi:
Cilukba, Permainan Seru dan Mendunia! http://www.ayahbunda.co.id/bayi-bermain-permainan/cilukba2c-permainan-seru-dan-mendunia21. Diakses 17 Februari 2017.
17 comments on "Ciluk Baaaaa… dan Manfaatnya untuk Tumbuh Kembang Anak"
  1. Bukunya bagus ya mbak..
    Sayang masa bayi anakku udah lewat. Jadi ke ingat..jaman bayi, dua anakku juga nglewati fase suka main cilukba.. Pake slimut itu, senangnya bukan main. Klo sekarang, levelnya udah naik..jadi petak umpet. Ngumpet di balik selimut aja heboh minta ampun☺☺

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hoo iya pakai selimut juga seru. Sampai gede juga anak masih senang main Ciluk ba ya

      Delete
  2. Gambar di bukunya bagus ya.
    Dulu yg gede suka sekali cilukba in adiknya yg bayi. Dan si adik bisa terkekeh2 saking senangnya :) bikin hepi pokoknya cilukba ini

    ReplyDelete
  3. siap meluncur ke @rabbitholeid ah... thanks yah infonya, Mbak :)

    ReplyDelete
  4. Aku seneng mbak tiap lihat ada balita dibacain buku sama orangtuanya. Selain bikin bayi dengan secara emosional dengan ortu, juga melatih dia untuk menyukai buku. Mau bukunya.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Membaca buku dari bayi memang banyak manfaatnya. Yuk tumbuhkan gemar membaca sejak dini.

      Delete
  5. aaa lucu banget bukunya, kayaknya cocok buat kado ke ponakan deh ini...

    ReplyDelete
  6. Aku punya modelnya buku bantal, kalau yang versi Cilukba, sepertinya perpaduan buku bantal dan bussybook, kereeen ya, jadi pengen beliin buat anak juga

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iyaa buku bantal banyak judulnya. Bagus-bagus deh

      Delete
  7. seingat aku dulu pas masih anak-anak sudah ada ya mbak buku anak model begini dan sekarnag lebih bagus . dijamin pasti anak2 suka ya mbak.
    apalagi dengan kata Cilukba nya.. hahaha jd teringat masa kecil dulu ..

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sekarang buku anak makin variatif dan edukatif.
      Sama deh dari dulu permainan Cilukba emang seru

      Delete
  8. Saya beli rabbit hole pakai sistem arisan jd dapat semua buku.. Menurut saya bagus bngt bukunya

    ReplyDelete
  9. seru , anak-anak jadi lebih antusian belajar membaca atau mendengarkan cerita

    ReplyDelete
    Replies
    1. Menumbuhkan minat baca bisa dilakukan dengan cara menyenangkan

      Delete

Hai!
Terima kasih banyak ya sudah berkunjung. Semoga artikel tersebut bermanfaat.

Bagaimana komentarmu? Silakan tulis di kolom komentar, bisa pakai Name/URL. Kalau tidak punya blog, cukup tulis nama.

Ku tunggu kedatanganmu kembali.

Jika ada yang kurang jelas atau mau bekerja sama, silakan kirim e-mail ke helenamantra@live.com

Salam,
Helena

Auto Post Signature

Auto Post  Signature
Stay happy and healthy,